Post

Perampokan pun ternyata ada Rekornya...!!! | Digit-All Data

Perampokan pun ternyata ada Rekornya...!!!

Berikut adalah daftar dari perampokan-perampokan terbesar sepanjang sejarah, baik itu berupa bank job, pencurian lukisan seni, pembajakan kereta, dll.

http://poerwalaksana.blogspot.com/
10. Lufthansa (1978) : US$ 5.8 Juta
Perampokan di Lufthansa pada tahun 1978 direncanakan oleh Jimmy Burke, seorang asosiasi keluarga kriminal Lucchese, dan ditemani oleh beberapa temannya.

Semua itu berawal ketika seorang bandar judi, Martin Krugman, memberi tahu Henry Hill (kerabat dari Burke) mengenai jutaan dollar yang tidak terdeteksi.

Sebulan sekali uang tersebut dibawa dan merupakan uang hasil penukaran turis-turis di Jerman Barat dan disimpan di dalam tempat penyimpanan uang di Kennedy Airport. Informasi tersebut berasal dari Louis Werner, pekerja airport yang berhutang kepada Krugman $20,000 dalam judi. Para perampok hanya menghabiskan 64 menit dan merupakan perampokan uang terbesar di Amerika pada saat itu.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


http://poerwalaksana.blogspot.com/
9. Dunbar Armored (1997) :US$18.9 Juta
Perampokan Dunbar merupakan perampokan uang terbesar di Amerika serikat. Hal itu terjadi pada tahun 1997 di Fasilitas Dunbar yang terproteksi dengan ketat di Los Angeles, California.

Perampokan tersebut direncanakan oleh Allen Pace, yang bekerja untuk Dunbar sebagai inspektur keamanan regional, beserta 5 teman masa kecilnya pada 13 September 1997.

Allen Pace ditangkap dan dipenjarakan selama 20 tahun. Hanya sedikit uang yang dikembalikan, kira-kira 10 juta dollar masih tetap tidak terlacak.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


http://poerwalaksana.blogspot.com/
8. Brinks Mat warehouse (1983) : US$ 45 Juta
Peristiwa perampokan emas Brinks Mat terjadi pada 26 November 1983 ketika 6 perampok menyusupi gudang Brinks Mat di Heathrow Airport, Inggris.

Para perampok memperkirakan mereka hanya akan mencuri uang 3 juta pounsterling, tetapi saat mereka tiba, mereka menemukan 10 ton emas setara 26 juta poundsterling.

Para perampok di bantu oleh security guard, Anthony Black, adalah kakak ipar dari sang mastermind, Brian Robinson, dan gang perampok tersebut diketuai oleh Michael McAvoy.

Robinson dan McAvoy dihukum 25 tahun penjara, sedangkan Black 6 tahun. 3 ton emas masih tidak terlacak. Dan setiap orang yang memakai perhiasan emas yang dibeli dari Inggris setelah 1983, kemungkinan adalah emas Brinks Mat.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


http://poerwalaksana.blogspot.com/
7. Northern Bank (2004) : Pegawai Bank Diancam Untuk Membantu Perampokan US$ 50 juta
Perampokan Northern Bank adalah sebuah perampokan uang yang besar di pusat Northern bank di Belfast, Northern Ireland. Para perampok mencuri 26,5 juta poundsterling pada 20 Desember 2004, dan membuatnya sebagai perampokan terbesar dalam sejarah Inggris.

Penasehat keuangan, Ted Cunningham, dari Cork ditemukan bersalah karena mencuci uang lebih dari 3 juta poundsterling yang terbukti berasal dari perampokan.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


http://poerwalaksana.blogspot.com/
6. Banco Central in Brazil (2005) : US$ 69.8 Juta
Pada weekend 6 dan 7 agustus 2005, sekelompok berandal yang diduga merupakan kelompok Gang of the Tattooed/Primeiro Comando da Capita, menggali lubang berlorong sampai ke Banco Central di Fortaleza.

Peristiwa Perampokan masih belum diketahui sampai bank dibuka untuk bisnis pada hari senin paginya, 8 agustus.

Pada 22 oktober sang mastermind, Luis Fernando Ribeiro (26), ditangkap di Camanducaia 200 mil sebelah barat Rio Dejainero. 5 orang lainnya ditangkap pada 28 september dengan 5,4 juta dollar. Sejauh ini pihak yang berwajib telah menemukan 7 juta dollar, dan 63 juta dollar masih hilang.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


http://poerwalaksana.blogspot.com/
5. Great Train Robbery (1963) : US$ 74 juta
The Great Train Robbery adalah nama yang diberikan untuk sebuah perampokan kereta sebesar 2,3 juta poundsterling pada 8 agustus 1963 di Bridego Railway Bridge, Ledburn dekat Mentmore di Buckinghamshire, England.

Sebuah kelompok berisi 15 orang, yang diketuai Bruce Reynolds dan termasuk Ronnie Biggs, Charlie Wilson, Jimmy Hussey, John Wheater, Brian Field, Jimmy White, Tommy Wisbey, Gordon Goody dan Buster Edwards, mencuri 2,3 juta poundsterling dalam '£1, £5 dan £10 notes', yang setara dengan 40 juta poundsterling (74 juta dollar) sekarang.

Meski tanpa senjata api yang digunakan dalam perampokan, masinis Jack Mills, dipukul di bagian kepala dengan pipa besi. 13 dari anggota kelompok ditangkap setelah polisi menemukan sidik jari di kediaman mereka di Leatherslade Farm, dekat Oakley, Buckinghamshire.

Ronnie Biggs kabur dari penjara, dan tinggal di melbourne Australia, dan kemudian pindah ke Rio Dejaneiro. Charlie Wilson kabur dan tinggal di luar Montreal, Canada di Rigaud Mountain. Hanya karena istri dari Wilson yang membuat kesalahan dengan menelpon orang tuanya di Inggris yang menyebabkan dia bisa terlacak.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


http://poerwalaksana.blogspot.com/
4. Kent Securitas Depot (2006) : USD$ 92.5 Juta
Perampokan Depot sekuritas adalah sebuah perampokan yang terjadi di saat pagi tanggal 22 februari 2006, tepatnya antara 01:00 dan 02:15 di Inggris.

Setidaknya 6 orang menahan dan mengancam keluarga dari si manager, dan mengikat 14 staff, serta mencuri 53 juta poundsterling di Securitas Cash Management Ltd depot di Vale Road, Tonbridge, Kent.

Para pelaku, Emir Hysenaj dihukum 20 tahun penjara, Stuart Royle, Lea Rusha, Jetmir Bucpapa dan Roger Coutts dihukum 15 tahun penjara.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


http://poerwalaksana.blogspot.com/
3. Knightsbridge Security Deposit (1987) : US$ 111 juta
Perampokan Knightsbridge Security Deposit terjadi pada 12 juli 1987 di Knightsbridge, Inggris. 2 orang memasuki Knightsbridge Safe Deposit Centre dan me-request untuk menyewa sebua safety box.

Setelah diperlihatkan ke tempat penyimpanan, mereka mengeluarkan senjata api dan menangkap manager dan security guard. Mereka membuka semua safety box yang ada dan bertotal kira-kira 111 juta dollar.

Polisi melacak Valerio Viccei sebagai ketua perampok setelah pemeriksaan sidik jari di TKP. Viccei dan teman-temannya ditangkap setelah beberapa perampokan pada 12 agustus 1987. Kemudian Viccei menulis sebuah buku mengenai perampokan.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


http://poerwalaksana.blogspot.com/
2. Boston Museum (1990) : US$ 300 Juta
Beberapa jam setelah perayaan hari St. Patrick di Boston pada 18 maret 1990, 2 orang berpakaian polisi membungkam penjaga pintu masuk dari Isabella Stewart Gardner Museum pada jam 1:24 pagi.

Lukisan yang dicuri adalah : 3 karya Rembrandts, termasuk 'Storm on the Sea of Galilee', 'The Concert' by Vermeer, tembikar perunggu dari China, 'Landscape with an Obelisk' karya Govaert Flinck, 5 sketsa Degas, Patung Elang yang terbuat dari perunggu, dan Manet portrait.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


http://poerwalaksana.blogspot.com/
1. Central Bank of Iraq (2003) : US$ 1 Milyar
Pada 18 Maret 2003, hari sebelum Amerika memulai menyerang Baghdad, hampir 1 milyar juta dollar dicuri dari Central Bank of Iraq.

Ini adalah salah satu perampokan bank terbesar dalam sejarah. Sekitar 650 juta dollar ditemukan kemudian di dinding tersembunyi di kediaman Saddam Hussein oleh tentara US, dan uang sisanya tidak terlacak.

Pada maret 2003, sebuah surat tulisan tangan yang ditandatangani oleh Saddam dikeluarkan, meminta 920 juta dollar untuk dikeluarkan dan diberikan kepada anaknya, Qusay. Petugas bank menyatakan bahwa Qusay dan orang yang tak dikenal membawa uang pecahan $100, diangkut ke truk selama 5 jam. Qusay kemudian terbunuh oleh tentara Amerika.

poerwalaksana.blogspot.com | Digit-All Data.net | All Timeless Story


Share on Google Plus

About Poerwalaksana

Poerwalaksana is a freelance web designer and developer with a passion for interaction design, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker and Writer. Inspired to make things looks better.

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment